Khotmil Qur’an ke-49 Ponpes Sunan Pandanaran Tembus 2104 Peserta

Sunanpandanaran.com – Sebanyak 2104 peserta ikuti Haflah Khotmil Qur’an ke-49 Pondok Pesantren Sunan  Pandanaran, Rabu (08/03/2023). Jumlah ini lebih banyak dari tahun sebelumnya yang hanya mencapai 2036 peserta.

“Alhamdulillah peserta khotimin dan khotimat semakin bertambah tiap tahunnya,” tutur Gus Quoies Hassan dalam sambutannya mewakili Ahlen Pandanaran.

Secara lebih rinci jumlah tersebut meliputi 450 khotimin juz ‘amma bil ghoib, 645 khotimat juz ‘amma bil ghoib, 398 khotimin 30 juz bin nadhri, 527 khotimat 30 juz bin nadhri, 16 khotimin 30 juz bil ghoib, dan 68 khotimat 30 juz bil ghoib.

Harapan ke depannya, lanjut Gus Qoies, semoga semua santri baik yang sudah maupun yang belum mengikuti khotmil senantiasa mendapat ilmu yang bermanfaat dan keberkahan dari guru-guru kami.

“Selain itu  kami juga mohon restu kepada hadirin semua semoga para santri dapat istiqomah, sholih-sholihah, dapat mendalami ilmu Al-Qur’an, pulang membangun pesantren, dan bermanfaat bagi lingkungan sekitar” pungkas dzurriyah Kiai Mufid ini.

Peserta khotimin ikuti prosesi Khotmil Qur’an ke-49

Haflah Khotmil Qur’an ke-49 ini merupakan kali pertama yang digelar secara terbuka dengan menghadirkan para wali santri. Sebelumnya, tiga tahun berturut-turut selama pandemi, rangkaian haflah khotmil Qur’an diselenggarakan secara tertutup, hanya diikuti oleh para santri saja.

Acara yang digelar di lapangan komplek 3 putri ini berjalan cukup lancar. Meskipun pada awalnya diguyur hujan yang cukup lebat, namun tidak menyurutkan antusiasme dari para tamu undangan yang hadir pada acara tersebut.

Perhelatan Haflah Khotmil Qur’an ke-49 yang bertepatan dengan 17 Sya’ban ini diselenggarakan sekaligus memperingati haul pendiri Pesantren Sunan Pandanaran, yakni haul Kiai Mufid Mas’ud yang ke-16 dan Ibu Nyai Hj. Jauharoh Munawwir yang ke-25.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *